Penyanyi terkenal asal Amerika Serikat, Katy Perry, baru saja menyelesaikan misi luar angkasa pertamanya. Wanita yang dikenal dengan nama Katheryn Elizabeth Hudson ini mengungkapkan bahwa perjalanan singkatnya ke luar angkasa telah mengubah dirinya secara mendalam.
Dalam misi tersebut, Katy Perry bersama lima wanita lainnya melakukan peluncuran suborbital dengan Blue Origin pada hari Senin, 14 April dari Texas Barat. Untuk misi penerbangan luar angkasa ini, semua anggota kru adalah perempuan, menciptakan sejarah sebagai perjalanan luar angkasa pertama yang seluruhnya dipimpin oleh wanita sejak kosmonaut Soviet Valentina Tereshkova mengelilingi Bumi pada tahun 1963.
Misi yang dikenal dengan sebutan NS-31 ini membawa enam wanita ke luar angkasa selama 11 menit. Para peserta dalam misi ini antara lain adalah penyanyi Katy Perry, jurnalis senior Gayle King, aktivis hak asasi manusia Amanda Nguyen, mantan insinyur NASA Aisha Bowe, produser film Kerianne Flynn, dan Lauren Sanchez, mantan presenter yang merupakan tunangan Jeff Bezos.
.