Barcelona –
Kinerja pelatih Hansi Flick cukup memuaskan manajemen Barcelona. Sebagai bentuk apresiasi, mereka akan menawarkan kontrak baru kepada pelatih asal Jerman tersebut.
Menurut laporan Marca, manajemen siap memberikan perpanjangan kontrak selama satu tahun, yang semula akan berakhir pada 2026, kini diperpanjang hingga 2027.
Kabarnya, kesepakatan ini telah tercapai antara kedua belah pihak, dan Barcelona hanya tinggal menunggu waktu untuk mengumumkannya kepada publik, yang direncanakan setelah akhir musim.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Barcelona juga ingin memastikan aspek finansial mereka aman terlebih dahulu sebelum mengeluarkan kontrak baru untuk pelatih, karena hal itu bisa berpotensi mengganggu kondisi keuangan klub.
Hansi Flick baru bergabung pada musim panas lalu dan langsung membawa Barcelona melesat di kompetisi. Tim asal Catalonia itu berpeluang untuk meraih empat gelar dalam satu musim.
Robert Lewandowski dan rekan-rekan sudah mengamankan gelar Piala Super Spanyol pada bulan Januari lalu. Saat ini, mereka masih berpeluang meraih tiga gelar utama lainnya.
Di LaLiga, Barcelona saat ini memimpin klasemen dengan keunggulan 7 poin atas Real Madrid di pekan ke-33. Di Copa del Rey, mereka telah melaju ke final dan akan bersaing kembali dengan Los Blancos.
Terakhir di Liga Champions, Barcelona juga sudah berhasil mencapai semifinal, di mana mereka akan menghadapi Inter Milan. Ini menjadi peluang bagi Hansi Flick untuk membawa timnya meraih quadruple dalam satu musim.
(yna/rin)
.